Rabu, 10 Agustus 2016

Mengenal cara isi Catride canon IP2770 dan IP258

Hello Guest... masih berkutat dengan printer :) pembahasan kali ini tentang cara isi ulang katride canon ip2770 dan ip258.
sebenarnya jenis katride kedua seri tersebut diatas adalah sama yaitu :katride seri 810 (black) dan Seri 811 (colour).

untuk katride hitam (black) cara isinya sangat simple dan tidak usah kawatir salah memasukan ke lubang isi ulang yang mana. sedangkan untuk yang berwarna (colour) harus hati-hati, kamu harus tahu lubang dengan warna yang mana yang sesuai dengan warna tinta yang akan dimasukan.
lihat gambar berikut :
untuk hitam lubang isian cuma satu berada di tengah.
untuk berwarna lubang isian ada 3 buah : 1buah ada diatas (lihat gambar) dengan warna magenta, 2 buah lubang ada dibawah dimana sebelah kiri diisi warna biru sendangkan yang sebelah kanan diisi warna kuning.
kita harus hati-hati, jangan ketukar nanti bisa berabeh. jika ketukar warna hasil printout tidak sesuai dengan yang ada di layar monitor.
yang perlu dilakuan dalam mengisi tinta
1. buka setiker yang menempel di katride
2. perbesar lubang isian sesuai kebutuhan sperti gambar berikut.

3. gunakan suntikan untuk memasukan tinta kedalam katride (suntikan bisa di beli di apotik terdekat :)..)
4. usahakan masing-masing warna menggunakan suntikan yang berbeda (ada 4 buah suntikan untuk 4 warna)
5. masukan suntikan yang sudah diisi oleh tinta kedalam masing-masing lubang isian sesuai warna yang terlihat gambar diatas.
6. usahan jarum suntik menusuk/masuk kedalam membran/busa katride, tetapi jangan sampai tembus kedasar katride. ini untuk menjaga membran tidak bocor/ tinta terisi di tengah membran.
7. isikan tinta sesuai kebutuhan, jangan sampai tinta keluar dari lubang isian.
8. setelah selesai isi masukan kantrid kembali ketempatnya didalam printer. kemudian tutup printer.
9. ketika kita coba printout tapi keluar seperti ini :


jangan kuwatir, coba pencet tombol resume dan tahan kurang lebih 5 detik, printer akan merespon
10. jika belum bisa juga lakukan reset hardware dan sofware

baca juga : cara reset printer canon IP2700 baik secara hardware maupun software

silahkan mencoba sendiri, tidak harus ke tempat service printer kalau cuma isi tinta :)

NB : hanya saran ;
untuk hasil yang lebih baik atau maksimal, dan tidak perlu reset printer. kamu bisa beli katride yang baru
sekian semoga bermanfaat

Tidak ada komentar:
Write komentar